Kamis, 26 Juli 2012

Tugas Belajar : Listrik Statis


TUMAN BELAJAR IPA
TUgas MANdiri
KELAS IX
MATERI POKOK : LISTRIK STATIS

KERJAKAN SOAL-SOAL BERIKUT SEBAGAI PANDUAN MEMPELAJARI MATERI LISTRIK STATIS !
1.  Petir merupakan salah satu fenomena alam yang berhubungan dengan listrik statis. Temukan dan tuliskan proses terjadinya petir!
2.     Temukan dan tuliskan apa yang dimaksud dengan :
           a.     Atom
           b.     Atom bermuatan
           c.     Atom Netral
3.     Temukan dan tuliskan bagaimana konsep atom modern menurut Ernest Rutherford ?
4.     Temukan dan tuliskan terjadinya benda bermuatan listrik menurut konsep atom !
5.     Temukan dan tuliskan 3 cara yang dapat dilakukan untuk memberi muatan pada atom benda ! Jelaskan masing-masing dengan singkat dan benar!
6.     Jelaskan dengan singkat terjadinya muatan negatif pada sebatang plastik yang digosok dengan kain wol!
7.   Menurut percobaan Charles Agustine de Coulomb, tuliskan faktor-faktor yang mempengaruhi besar gaya interaksi antara dua muatan yang saling berdekatan! Jelaskan pengaruh masing-masing faktor terhadap besar gaya interaksinya!
8.  Temukan dan tuliskan pernyataan Hukum Coulomb tentang gaya interaksi dua muatan dan lengkapi dengan pernyataan matematisnya!
9.  Dua buah muatan masing-masing (-) 2 x 10-6 C dan (+) 3 x 10-6 C terpisah pada jarak 3 cm satu sama lain. Jika tetapan listrik (k) 9 x 109 Nm2C-2, tentukan :
a.     Jenis gaya interaksi kedua muatan !
b.     Besar gaya interaksi kedua muatan !
10.  Dua buah muatan sejenis masing-masing Q terpisah pada jarak d satu sama lain, memiliki gaya Coulomb sebesar F.
Tuliskan langkah-langkah matematis untuk menentukan besar gaya Coulomb jika :
a.     kedua muatannya diubah masing-masing menjadi 2Q
(diasumsikan jarak kedua muatan tetap d)
b.     jarak pisah kedua muatan diubah menjadi 2 d
(diasumsikan besar muatan masing-masing tetap Q)

Selamat belajar, nantikan pembahasannya di postingan berikutnya.
Salam Oreo, diputar-dirasakan-dicelupin lalu di makan....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar